Elkan Baggott Main Full, Bristol Rovers Kalah dari Tim Papan Bawah di Kandang Sendiri

Elkan Baggott Main Full, Bristol Rovers Kalah dari Tim Papan Bawah di Kandang Sendiri

BRISTOL, iNews.id – Bek Timnas Indonesia Elkan Baggott main full saat Bristol Rovers kalah 0-2 dari tim papan bawah, Fleetwood Town, pada pekan ke-18 League One 2023-2024, Rabu (7/2/2024) dini hari WIB. 

Setelah melakoni debutnya di markas Exeter City pada Sabtu (3/2/2024), Elkan akhirnya dipercaya main sebagai starter saat Bristol Rovers menjamu Fleetwood di Memorial Stadium. Ini juga tercatat menjadi laga kandang pertama buatnya. 

Pelatih Matt Taylor memainkan Elkan di posisi aslinya sebagai salah satu dari tiga bek tengah dalam pola 3-4-3. Ini posisi yang biasa dimainkannya bersama Timnas Indonesia. 

Defender berusia 21 tahun itu berkolaborasi dengan bek muda lainnya, Tristan Crama (22 tahun), dan pemain senior James Wilson (34). 

Di pertandingan itu, Bristol tampil menguasai permainan. The Rovers unggul penguasaan bola mencapai 65 persen. 

Elkan dkk juga berhasil mengirim 13 tendangan yang enam di antaranya tepat sasaran. Bandingkan dengan lawan yang hanya melepas tujuh tendangan dengan tiga yang tepat sasaran. 

Masalahnya, meski tampil menekan, Briston tak mampu bikin gol. Sebaliknya, justru Fleetwood yang berhasil dua kali menjebol gawang tuan rumah melalui Jayden Stockley pada menit ke-20, dan Ronan Coughlan (52).

Editor : Abdul Haris

Follow Berita iNews di Google News

Bagikan Artikel: