Digoda Gaji 2 Kali Lipat, Shayne Pattynama Siap Tinggalkan Viking FK

Digoda Gaji 2 Kali Lipat, Shayne Pattynama Siap Tinggalkan Viking FK

STAVANGER, iNews.id – Bintang Timnas Indonesia, Shayne Pattynama, kabarnya segera meninggalkan Viking FK pada bursa transfer Januari nanti. Dia memutuskan hengkang setelah digoda kenaikan gaji dua kali lipat dari di klub lama. 

Kontrak bek kiri berusia 25 tahun itu bersama Viking FK berakhir pada 31 Desember 2023. Hingga kini, belum ada tanda-tanda kontrak Pattynama bakal diperpanjang.

Kontrak Tak Akan Diperpanjang

Media Norwegia, Dagsavisen, berspekulasi bahwa kontrak Pattynama tak akan diperpanjang. Sang pemain pun akan segera angkat koper ke klub lain. 

“Empat pertandingan sampai selamat tinggal. Viking telah memasukkan ide perpanjangan Shayne Pattynama ke dalam laci. Sang pemain sendiri juga jelas kemungkinan akan mengucapkan selamat tinggal kepada Viking,” tulis Dagsavisen, Kamis (2/11/2023).

“Jika tidak ada hal tak terduga yang terjadi, Shayne Pattynama berada di tahap terakhirnya sebagai pemain Viking,” sambung media itu.

Media tersebut juga menegaskan, Pattynama tak kekurangan peminat. Tak disebutkan klub mana, namun pemain yang punya ayah kelahiran Indonesia dan ibu Belanda itu digoda klub dari luar Norwegia.

Ditawari Kenaikan Gaji 2 Kali Lipat

Tak tanggung-tanggung, Pattynama disodori tawaran kenaikan gaji yang begitu tinggi. Dilaporkan dia ditawari kenaikan gaji dua kali lipat dari yang dimilikinya saat ini bersama Viking FK.

“Sejauh yang diketahui, dia menerima tawaran kontrak yang menguntungkan dari luar negeri sejak awal sehingga Viking tidak memiliki peluang nyata untuk menjangkaunya,” tulis Dagsavisen dalam laporannya.

“Gaji tersebut diperkirakan akan meningkat dua kali lipat dari gaji yang dimilikinya sekarang, yang relatif rendah,” tutup media itu.

Editor : Abdul Haris

Follow Berita iNews di Google News

Bagikan Artikel: